Informasi Menarik Sehat & Cantik

9 Manfaat dan 6 Bahaya Makan Makanan Pedas Bagi Tubuh

Manfaat Makan Pedas Bagi Tubuh Beserta Bahayanya - Makanan pedas merupakan salah satu jenis makanan yang memiliki cita rasa menusuk dan panas, namun tetap di sukai oleh banyak orang. Sebagian dari kita mungkin telah terbiasa makan pedas dan akan merasa kesulitan makan tanpa adanya makanan pedas. Jadi bagi kita yang suka dan hobi makan pedas, berikut akan saya informasikan apa saja manfaat dan juga bahaya dari makan makanan pedas bagi tubuh.

Makanan pedas memiliki berbagai macam manfaat baik bagi tubuh, namun di sisi lain makanan pedas juga memiliki bahaya yang tidak baik bagi tubuh kita jika di konsusmi terlalu sering. Berikut ulasanya.

9 Manfaat dan 6 Bahaya Makan Makanan Pedas Bagi Tubuh


Manfaat Makan Makanan Pedas bagi Tubuh

1. Menurunkan berat badan berlebih

Cabai merupakan bahan yang umum di gunakan sebagai tambahan dalam berbagai makanan untuk mendapatkan cita rasa pedas. Kandungan senayawa utama dari cabai yaitu di sebut dengan capsaicin. Kandungan senyawa tersebut memiliki efek termogenik yang dapat mendorong tubuh untuk membakar kalori lebih banyak setelah makan. Cocok banget buat yang lagi program diet.

2. Memperbaiki mood

Makan makanan pedas merupakan cara yang nikmat untuk menurunkan tingkat stress atau depresi. Di mana, makan makanan pedas ternyata dapat meningkatkan hormon serotonin yang membuat perasaan menjadi lebih senang atau bahagia.

3. Meningkatkan nafsu makan

Selain hormon serotonin, kandungan capsaicin dapat meningkatkan hormon endorphin yang fungsinya dapat meningkatkan rasa nikmat serta rasa bahagia sehingga akan berpenaruh pada bertambahnya nafsu makan kita.

4. Mengatasi gejala flu

Makanan pedas seperti cabai memiliki kandungan senyawa capsaicin yang dapat membantu tubuh dalam mengeluarkan keringat lebih banyak. Makan makanan pedas juga mampu mengatasi gejala - gejala yang di timbulkan oleh flu seperti mengatasi hidung tersumbat atau membuka jalan pernapasan, mengurangi sinusitis dan beberapa gejala flu lainnya.

5. Baik untuk pencernaan

Mengkonsumsi makanan pedas dapat memperbaiki proses pencernaan dalam tubuh. Makanan pedas dapat melancarkan sirkulasi darah dalam perut serta membunuh bakteri merugikan seperti H.pylori yang merupakan penyebab dari sakit maag.

6. Meminimalkan risiko penyakit jantung

Makanan pedas di klaim sebagai makanan yang dapat memperkecil risiko timbulnya penyakit jantung. Secara teori, makanan pedas khususnya cabai dapat meminimalkan efek buruk dari lemak jahat (LDL) terhadap tubuh. Hal tersebut juga di dukung oleh efek antiinflamasi dari senyawa capsaicin, dan jika kita tarik kesimpulannya yaitu kedua hal tersebut dapat menyehatkan jantung, serta mencegah risiko penyakit jantung lebih baik di bandingkan dengan seseorang yang yang jarang makan pedas.

7. Memperbaiki sistem kardiovaskular

Hobi makan pedas juga sangat baik dalam menurunkan tekanan darah tinggi. Sifat panas dari makanan pedas khsusunya lada dapat memperlancar aliran darah keseluruh tubuh. Selain itu kandungan vitamin A dan juga vitamin C yang umum terdapat pada makanan pedas juga sangat baik dalam menjaga kondisi jantung serta memperkuat dinding dari otot jantung. Jika kita tarik kesimpulan, makan makanan pedas yang mengandung lada dapat memperbaiki sistem kardiovaskular.

8. Mencegah risiko kanker

Kndungan capsaicin pada makanan pedas di klaim secara alami dapat membunuh sel kanker dan juga leukemik. Fungsi yang sama juga dapat kita temukan pada lada, di mana manakan pedas yang mengandung lada dapat memperlambat penyebaran sel kanker serta mencegah pertumbuhan sel tumor dalam tubuh.

9. Melancarkan pernapasan

Mengkonsumsi makanan pedas juga sangat baik bagi tubuh dalam memperlancar proses pernapasan. Makanan pedas di percayai dapat memperbaiki atau melancarkan sistem pernapasan pada penderita asma dan juga jenis penyakit pernapasan lainnya.

Bahaya dari Makan Makanan Pedas untuk Tubuh

1. Merusak lambung

Terlalu sering mengkonsumsi makanan pedas akan berbahaya pada kondisi dari lambung kita. Makanan pedas juga mengandung zat asam sehingga jika terlalu sering dan berlebihan di konsumsi akan berdampak pada rusaknya dinding lambung.

2. Insomnia

Terlalu sering makan makanan pedas juga dapat menganggu tidur atau menyebabkan susah tidur (insomnia). Oleh sebab itu sebaiknya hindari mengkonsumsi makanan pedas terlalu banyak di malam hari.

3. Menyebabkan maag akut

Mengkonsumsi makanan pedas secara berlebihan juga berpotensi menyebabkan maag akut (gastritis). Maag jenis ini biasa timbul dengan gejala seperti diare, mual, dan juga muntah - muntah.

4. Pusing atau sakit kepala

Selain yang telah di sebutkan di atas, makanan pedas juga dapat menimbulkan rasa pusing atau sakit pada kepala jika di konsumsi secara berlebihan. Hal ini juga masih berhubungan erat dengan gejala gastritis, di mana sakit kepala yang biasa terjadi merupakan gejala yang di timbulkan oleh penyakit tersebut yaitu gastritis.

5. Menurunkan berat badan

Yang satu ini bisa menjadi manfaat bagi kita yang ingin mengecilkan badan, namun bagi seseorang dengan tubuh kurus dan menginginkan tubuh yang sedikit gemuk merupakan hal yang tidak di sarankan terlalu sering mengkonsumsi makanan pedas. Sebab terlalu sering mengkonsumsi makanan pedas akan menyebabkan penurunan berat badan dan hal tersebut akan sangat berbahaya bagi kita yang memiliki tubuh kecil namun suka pedas.

6. Mengurangi selera makan

Kita tau jika makanan pedas dapat menggugah selera makan. Karena hal tersebut juga kita akan kesulitan makan tanpa adanya makanan pedas, sehingga selera makan kita akn menjadi berkurang tanpa adanya makanan dengan rasa pedas tersebut.

Itu dia informasi kita kali ini, yaitu tentang apa saja manfaat dan bahaya dari mengkonsumsi makanan pedas. Semoga informasi tersebut bisa berguna dan juga bermanfaat baik untuk kita semua. Sekian dan selamat mencoba..!
Tag : kesehatan
Back To Top